Iklan

Ajang GTX Motocross Indonesia Bupati Kerinci Cup 2025 Didukung PT Kerinci Merangin Hidro

KERINCI — Dalam rangka mendukung pengembangan potensi daerah sekaligus menumbuhkan semangat sportivitas dan kreativitas generasi muda, PT Kerinci Merangin Hidro (KMH) memberikan dukungan penuh terhadap penyelenggaraan GTX Motocross Indonesia – Bupati Kerinci Cup 2025 yang dilaksanakan di Sirkuit Permanen Lahar Dingin, Desa Sungai Rumpun, Kecamatan Gunung Tujuh, Kayu Aro, Kabupaten Kerinci.

Kegiatan olahraga otomotif ini menjadi wadah positif bagi para pecinta motocross dan olahraga ekstrem untuk menyalurkan minat, mengasah kemampuan, serta mempererat rasa kebersamaan antar masyarakat dan komunitas. Selain itu, ajang ini juga berperan dalam mempromosikan potensi pariwisata serta mendorong pertumbuhan ekonomi lokal di kawasan dataran tinggi Kerinci.

Dukungan yang diberikan oleh PT Kerinci Merangin Hidro merupakan bentuk komitmen perusahaan dalam berkontribusi terhadap pembangunan sumber daya manusia dan kemajuan daerah. Melalui keterlibatan ini, KMH berupaya menumbuhkan semangat sportivitas, kerja sama, serta energi positif di tengah masyarakat, khususnya bagi generasi muda Kerinci.

“Kami merasa bangga dapat berpartisipasi dalam kegiatan yang tidak hanya berorientasi pada prestasi olahraga, tetapi juga memperkuat solidaritas sosial dan memperkenalkan potensi daerah Kerinci ke tingkat nasional,” ujar Pino, perwakilan manajemen PT Kerinci Merangin Hidro.

Lebih lanjut, PT Kerinci Merangin Hidro menegaskan komitmennya untuk terus mendukung kegiatan yang memberikan dampak positif bagi masyarakat dan lingkungan sekitar wilayah operasional perusahaan. Dukungan terhadap ajang seperti ini sejalan dengan visi KMH dalam menciptakan sinergi antara dunia usaha, pemerintah daerah, dan masyarakat demi mewujudkan kemajuan bersama.

Dengan semangat kolaborasi dan sportivitas yang tinggi, PT Kerinci Merangin Hidro optimistis bahwa Kabupaten Kerinci dapat terus berkembang menjadi daerah yang maju, berdaya saing, serta memiliki sumber daya manusia yang unggul.

“Bersama, kita majukan Kerinci menuju masa depan yang lebih baik.”